8 January 2021

by Lukman Azis

Acer Umumkan Tiga Monitor Gaming Terbarunya, Pertama Dengan Port HDMI 2.1

Standar baru konektor HDMI 2.1 menawarkan dukungan konten game hingga resolusi 4K pada 120fps

Acer telah mengumumkan tiga monitor gaming baru yang nantinya akan dipamerkan di CES 2021 dan akan tersedia mulai bulan Mei mendatang. Dari segi spesifikasi, produk yang paling menonjol ialah Acer Nitro XV28. Sebuah monitor gaming berukuran 28 inci dengan panel IPS beresolusi 4K dan punya refresh rate 144Hz dengan fitur FreeSync Premium.

Nitro XV28 juga merupakan monitor gaming pertama dari Acer yang dilengkapi port HDMI 2.1. Standar baru konektor High Definition Multimedia Interface ini menawarkan dukungan konten game hingga resolusi 4K pada 120fps dengan fitur variable refresh rate (VRR).

Dengan spesifikasi tersebut, Acer Nitro XV28 tak hanya bakal memikat para gamer PC. Namun juga siap memanjakan pemilik konsol PlayStation 5 atau Xbox Series X. Hal ini sejalan dengan kebijakan bekerja dari rumah atau work from home yang menambah jam produktif setiap orang dan dorongan bermain game merupakan salah satu hiburan yang paling diminati.

Untuk kelengkapan konektivitasnya, monitor gaming ini meliputi dua port HDMI versi terbaru 2.1, satu DisplayPort, satu port USB Type-C yang mampu mengisi daya 65W PD, empat port USB Type-A 3.0, dan sebuah port USB Type-B. Acer menjual Nitro XV28 dengan harga US$899 atau sekitar Rp12,6 jutaan.

Selanjutnya ialah Acer Predator XB27, monitor gaming 27 inci ini menggunakan panel IPS beresolusi QHD dengan kapabilitas HDR400. Hal ini berarti layar monitor ini kompatibel dengan HDR level terendah dengan tingkat kecerahan maksimum 400 nit yang mana masih sebetulnya kurang cerah.

Panel yang digunakan Acer Predator XB27 memiliki refresh rate native 240Hz dan mendukung sampai 275Hz dengan overclocking, serta memiliki response time hanya 0,5ms. Juga dilengkapi modul Nvidia G-Sync dengan fitur Nvidia Reflex Latency Analyzer yang berguna untuk membantu para gamer secara akurat mengukur dan mengoptimalkan latensi dari mouse, layar, dan PC gaming mereka.

Kelengkapan konektivitasnya meliputi dua port HDMI, satu DisplayPort, tiga port USB Type-A 3.0, satu port USB Type-A 2.0, dan port USB Type-B. Acer Predator XB27 akan dijual seharga US$1.099 atau Rp15,4 jutaan.

Terakhir Acer Predator XB32 yang dibanderol US$1.199 atau Rp16,8 jutaan. Monitor gaming 4K dengan panel IPS berukuran 31,5 inci ini kompatibel dengan G-Sync, memiliki refresh rate native 144Hz, dan mendukung HDR400. Konektivitasnya meliputi dua port HDMI, satu DisplayPort, satu port USB Type-C dengan pengisian 65W PD, empat port USB Type-A 3.0, dan port USB Type-B untuk memberi daya.

Sumber: TheVerge