1. DScovery

5 Cara Membuat Tanda Tangan Digital, Mudah dan Gratis!

Tanda tangan digital adalah skema matematis yang digunakan untuk membuktikan keabsahan suatu dokumen digital.

Tanda tangan basah tidak lagi menjadi syarat utama untuk membuat kontrak kerja apalagi dulu selama adanya pandemi Covid-19. Hasilnya, ditemukan cara lain untuk membuat tanda tangan digital. Adanya protokol kesehatan dan kebijakan WFH mendorong perusahaan menggunakan tanda tangan digital untuk melegalkan dokumen kerja.

Alasan praktis juga menjadi salah satu faktor banyak perusahaan mulai menggunakan tanda tangan digital.

Di Indonesia sendiri, legalitas penggunaan tanda tangan digital dilansir Hukum Online telah diatur keabsahannya melalui Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Bagaimana cara melakukannya? Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

1. Cara Membuat Tanda Tangan Digital dengan Create My Signature

Menggunakan Createmysignature sangat mudah dan nyaman. Apalagi bagi kamu yang baru mencoba menggunakan fitur tanda tangan digital. Langkah-langkah membuat tanda tangan digital dengan Createmysignature adalah sebagai berikut:

• Buka createmysignature.com melalui browser kamu

• Pilih ‘Draw signature’ berada di bagian sebelah kiri layar kamu

• Mulai untuk membuat tanda tangan yang diinginkan. Kamu juga bisa menghapus dengan menekan logo penghapus di sebelah kanan atas

• Jika sudah selesai, klik tombol ‘Save’ kemudian pilih tombol ‘Download’

• Hasil tanda tangan digital kamu akan tersimpan secara otomatis dengan format file PNG

2. Cara Membuat Tanda Tangan Digital dengan Scan

Cara termudah untuk membuat tanda tangan digital adalah dengan scan tanda tangan di secarik kertas. Yang harus kamu lakukan adalah mengikuti petunjuk di bawah ini:

• Buatlah tanda tangan kamu di atas kertas putih atau kertas biasa.

• Scan tanda tangan dengan aplikasi scan di ponsel mu.

• Simpan hasil scan dalam format JPG atau PNG.

• Kamu juga dapat mengeditnya dan menghapus warna latar belakang tanda tangan mu menggunakan aplikasi pengedit gambar.

3. Cara Membuat Tanda Tangan Digital dengan PDF

Untuk memudahkan pengguna, Adobe menyediakan fitur untuk membuat tanda tangan digital menggunakan aplikasi Adobe Acrobat Reader. Jadi kamu dapat menandatangani dokumen PDF langsung dari aplikasi.

Ikuti langkah-langkah ini untuk membuat tanda tangan digital menggunakan Adobe Acrobat Reader.

• Buka dokumen PDF yang akan ditandatangani.

• Pada toolbar yang ada pada sisi kanan layar, klik “Fill & Sign”.

• Pilih “Sign“, lalu pilih “Add Signature“.

• Terdapat tiga opsi untuk membuat tanda tanganmu. Pertama, opsi “Type” dengan mengetikkan namamu untuk diubah menjadi tanda tangan. Kedua, opsi “Draw” untuk membuat langsung tanda tanganmu menggunakan mouse, trackpad, ataupun stylus. Ketiga, opsi “Image” untuk menambahkan gambar tanda tanganmu pada dokumen.

• Setelah tanda tangan dibuat, kamu bisa ukuran dan posisinya agar sesuai dengan menyeret gambar tanda tangan tersebut.

• Simpan dokumen yang telah ditandatangin tersebut dengan mengklik “File” dan klik “Save".

4. Cara Membuat Tanda Tangan Digital di Word dengan Foto

Jika kamu memutuskan untuk menggunakan metode yang lebih sederhana, kamu dapat menggunakan fitur Microsoft Word untuk menandatangani dokumen secara digital. Salah satu opsi adalah mentransfer gambar tanda tangan mu ke Word. Berikut cara-caranya:

• Buat tanda tangan kamu dan kemudian ambil gambar tanda tangan tersebut

• Simpan gambar tanda tangan mu

• Buka file di Word yang berisi elemen tanda tangan

• Pilih tab Tambah, lalu pilih gambar tanda tangan kamu

• Pilih menu warna dan pilih hitam putih

• Klik kanan dan pilih After Wrap Text

• Kemudian sesuaikan tanda tangan digital kamu sesuai dengan keinginan

5. Cara Membuat Tanda Tangan Digital dengan Signaturely

Situs tanda tangan digital berikutnya adalah Signature. Halaman ini menawarkan dua opsi untuk membuat tanda tangan digital. Kamu dapat memilih antara tanda tangan manual dan otomatis. Untuk membuat tanda tangan digital dengan Signaturely berikut caranya:

• Buka signaturely.com di browser

• Pertama, pilih menu Design Your Signature

• Masukkan namamu pada kolom yang tersedia

• Lalu kamu dapat mengatur warna, ketebalan, dan kemiringan tanda tangan

• Pilih tombol Unduh Tanda Tangan Elektronik untuk menyimpan tanda tangan digital

Itulah 5 cara mudah dan gratis untuk membuat tanda tangan digital yang dapat kamy gunakan dengan mudah di dokumen mu. Kami harap dengan menggunakan tanda tangan digital membuat pekerjaanmu lebih mudah.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again